Manado, Global News Sulut- Kepala Sekolah (Kepsek) SMK Negeri 5 Manado Olga Mamusung,S.Pd,.M,Pd menghadiri Kegiatan Pelepasan peserta magang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan mahasiswa di Sulut ke Jepang, yang diselenggarakan Pemprof Sulut bekerja sama dengan BLK Bitung.
Pemprov Sulut sangat mendukung program-program pengembangan sumber daya manusia yang terintegrasi, kata Kepsek Olga Mamusung.
“Oleh sebab itu lulusan SMK Negeri 5 Manado tidak hanya disiapkan jauh-jauh hari agar bisa langsung bekerja, tetapi juga SDM kami sudah siap bersaing bekerja di luar negeri,” kata Kepsek Olga Mamusung,S.Pd,.M.Pd sebelum menghadiri Kegiatan Pelepasan Peserta Magang ke Jepang di Kantor gubernur, akhir minggu.
Dikatakannya bahwa kali ini ada 10 orang lulusan dari SMK Negeri 5 menjadi peserta magang di Jepang ini.
“Ada 10 orang dari SMK Negeri 5 Manado.o Mereka nantinya akan diberangkatkan pada bulan April dan Mei 2025,” kata Olga Mamusung,S.Pd,.M.Pd.
Peserta magang ke Jepang tersebut terbagi atas 10 peserta dari SMK Negeri 5 Manado, mahasiswa Politeknik Negeri Manado 30 orang, mahasiswa dan alumnus Fakultas Pertanian Universitas Sam Ratulangi Manado 22, mahasiswa Universitas Negeri Manado 12 orang, sisanya lulusan SMK dengan keseluruhan peserta sebanyak 258 orang.//GNS//Decky.